Artikel APLIKASI 1 (27 Agustus 2022) Lidia Aprilia
Program Studi Sistem Informasi
Universitas Mulawarman
Oleh: Lidia Aprilia Putri (Kelompok
3 – SiCepat)
Ilmu
komputer, bisnis, dan manajemen semuanya digabungkan dalam disiplin ilmu sistem
informasi. Kita akan belajar bagaimana menggunakan data perusahaan untuk
menentukan proses dan kebutuhan bisnisnya, dan kemudian bagaimana mengembangkan
sistem yang memenuhi kebutuhan tersebut.
Di
Universitas Mulawarman, program studi Sistem Informasi berdiri setelah
diterbitkannya SK Izin Pendirian Prodi pada tanggal 9 Oktober 2018 oleh
Kementrian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia. Pada
2019, program studi Sistem Informasi Universitas Mulawarman membuka penerimaan
mahasiswa baru perdana sebanyak 156 mahasiswa.
Program
studi Sistem Informasi Universitas Mulawarman menekankan fokus pada teknik
mengintegrasikan solusi IT dengan proses bisnis agar kebutuhan organisasi akan
informasi dapat terpenuhi, mempelajari aspek penting bagaimana informasi
diciptakan, diproses, dan didistribusikan ke seluruh kepentingan dalam
institusi, dan memastikan agar teknologi dan sistem informasi yang dimiliki
selaras dengan strategi bisnis perusahaan agar dapat tercipta keunggulan
kompetitif dalam bersaing.
Melalui
visi dan misinya, lulusan program studi Sistem Informasi Universitas Mulawarman
diharapkan dapat menjadi techopreneurship
yang berlandaskan pada lingkungan tropical
rainforest yang dapat memberikan kontribusi pada masyarakat luas dan
menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat dengan menerapkan keahlian di
bidang sistem informasi dalam menjalankan tanggung jawab sosial.
Selain
menjadi techopreneurship, lulusan
dari program studi ini juga dapat bekerja di instansi pemerintahan atau
perusahaan sebagai:
1. Pengembang Sistem Informasi (IS Development). Menjadi IS
Development, kita dituntut untuk dapat merancang, membuat, menguji,
mengevaluasi, membuat aturan bisnis, hingga menyiapkan sumber daya pendukung
sistem informasi agar tujuan/permasalahan bisnis organisasi dapat tercapai
dengan efisien dan efektif.
2. Konsultan dan Integrator Sistem (Consultant & System Integrator).
Menjadi Consultant & System
Integrator, lulusan sistem informasi dapat mengevaluasi dan konsultasi
solusi IT, serta mengintegrasi berbagai proses bisnis yang difasilitasi dengan
SI/TI.
3. Spesialis Basis Data (Database specialist). Bekerja menjadi Database specialist, kita memiliki kemampuan untuk dapat merancang,
membangun, merawat (termasuk updating), hingga analisis data.
Untuk
menunjang dan memenuhi keahlian-keahlian diatas, program studi Sistem Informasi
Universitas Mulawarman telah menyiapkan beberapa mata kuliah, baik wajib maupun
pilihan dalam kurikulumnya hingga semester 7 sebagai berikut:
1. Semester I: Manajemen dan Organisasi, Pancasila,
Pendidikan Agama, Matematika Diskrit, Bahasa Inggris, Dasar-dasar Pemograman,
ISBD (Ilmu Sosial Budaya Dasar), Sistem dan Teknologi Informasi, dan Kewarganegaraan.
2. Semester II: Arsitektur SI/TI Perusahaan, Bahasa
Indonesia, Sistem Pengolahan Basis Data, Pengantar Bisnis, Algoritma dan
Struktur Data, Kepimpinan & Keterampilan Interpersonal, Statiska, dan
Sistem Operasi.
3. Semester III: Desain & Manajemen Jaringan
Komputer, Desain Basis Data, Interaksi Manusia dan Komputer, Pemograman
Berorientasi Objek, Desain dan Manajemen Proses Bisnis, Dasar-dasar
Pengembangan Perangkat Lunak, dan Riset Operasi.
4. Semester IV: Keamanan Informasi, Penggalian Data dan
Analitika, Techopreneurship, Perancangan & Pemograman Web, Analisis &
Design Perangkat Lunak, dan Manajemen Resiko TI.
5. Semester V: Manajemen Proyek Sistem Informasi &
Perubahan, Etika Profesi SI, E-Business, Metodologi Penelitian SI, Sistem
Informasi Geografis, dan Tata Kelola IT.
6. Semester VI: Praktek Kerja Lapangan, Kuliah Kerja
Nyata, Kontruksi dan Penyajian Perangkat Lunak, dan Pengukuran Kinerja &
Evaluasi.
7. Semester VII: Tugas akhir.
Selain
mata kuliah wajib diatas, berikut adalah mata kuliah pilihan yang ada di
program studi Sistem Informasi Universitas Mulawarman:
·
Semester Ganjil:
Sistem Pendukung Keputusan, Pemodelan dan Simulasi Sistem, Manajemen Layanan
IT, Forensika Digital, Pemograman Web Framework, Teknik Peramalan, Analisis
Data Besar, Basis Data Lanjut, dan Sistem Administrator Open Source.
·
Semester Genap: Manajemen
Rantai Pasok dan Hubungan Pelanggan, Pemograman Perangkat Bergerak, Adopsi
Teknologi Informasi, Sistem Informasi Keanekaragaman Hayati, Manajemen
Pengadaan dan Investasi TI, Perencanaan Sumberdaya Perusahaan, Desain UI/UX,
Perencanaan Strategis SI/TI, dan
Interaksi Manusia dan Komputer.
Komentar
Posting Komentar